Home » Articles posted by ADMIN S2 AGRIBISNIS

Author Archives: ADMIN S2 AGRIBISNIS

Pendaftaran Calon Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2022/2023

Program Studi Magister Agribisnis Pascasarjana Universitas Jenderal Soedirman menerima pendaftaran calon mahasiswa baru Tahun Akademik 2022/2023. Informasi lebih lanjut silakan buka spmb.pasca.unsoed.ac.id

Asesmen Lapangan BAN-PT Program Studi Magister Agribisnis

[Rabu, 14/08/19] Pascasarjana Universitas Jenderal Soedirman menerima kunjungan Tim visitasi akreditasi Program Studi  Magister Agribisnis Prof. Dr. Ir Ali Ibrahim Hasyim, MS (Universitas Lampung) dan Dr. Ir. Lies Sulistyowati, MS (Universitas Padjadjaran) di Gedung Pascasarjana Ruang Bougenvile Lantai II, Selasa (13/8). Tim Asesor diterima oleh Wakil Direktur Bidang Akademik & Kemahasiswaan Dra. Yulia Sistina, M.Sc.Stud., Ph.D. beserta Koprodi Agribisnis Dr. Ir. Suyono, M.S, Tim Borang, para pejabat dari LPPM, LP3M, GPM, Dosen, dan Mahasiswa Magister Agribisnis

Dra. Yulia Sistina, M.Sc.Stud., Ph.D. dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada Tim Asesor di Pascasarjana Unsoed untuk yang kedua kalinya, karena sebelumnya pada tanggal 29 Juli 2019 Tim ini pula yang melakukan Asesmen lapangan pada prodi Magister Penyuluhan Pertanian Pascasarjana Unsoed.

Pada kegiatan Visitasi Akreditasi Program Studi S2 Agribisnis Tim asesor melakukan Diskusi/tanya jawab dengan tim penyusunan borang PS Magister Agribisnis, wawancara dengan Dosen, Tenaga pendidikan serta Mahasiswa dan melakukan peninjauan Prasarana maupun sarana utama pembelajaran.

       

 

Kuliah Umum Prodi Magister Agribisnis

Selasa (13/18) Program Studi Magister Agribisnis Pascasarjana Universitas Jenderal Soedirman menggelar kuliah umum bagi mahasiswa S1 & S2 prodi multidisiplin serta dosen di kalangan Unsoed juga mahasiswa dari Universitas Muhammadyah Purwokerto. Kuliah umum kali ini mengambil tema ” Peluang Pengembangan Agribisnis Perdesaan pada Era Revolusi Industri 4.0.” dengan narasumber Prof. Dr. Ir. Masyhuri dosen jurusan Sosial Ekonomi Pertanian Fakultas Pertanian UGM dan Dr. Suprehatin, S.P, M.AB. dosen Agribisnis IPB.

Acara dibuka oleh Ketua Panitia sekaligus Koprodi Magister Agribisnis Dr. Ir. Suyono, M.S. kemudian diisi dengan pemaparan materi oleh kedua narasumber lalu diikuti dengan sesi tanya jawab. Selanjutnya  diadakan juga upacara pelantikan Ketua PERHEPI (Perhimpunan Ekonomi Pertanian Indonesia) Komda Purwokerto periode 2018-2021  Budi Dharmawan, S.P,M.Si, Ph.D.